• PMB UAD
  • PORTAL UAD
  • Jadwal Kuliah
  • en
  • id
S2 Pendidikan Fisika Universitas Ahmad Dahlan
  • HOME
  • PROFIL
    • Sejarah
    • Visi Keilmuan dan Tujuan
    • Profil Lulusan
    • Tenaga Pengajar
    • Fasilitas
  • AKADEMIK
    • Beasiswa
    • Kurikulum Pendidikan
      • RPS 2019-2020
    • Prodamat
    • Tesis
      • Pengajuan Judul Tesis
      • Pendaftaran Ujian Proposal Tesis
      • Pendaftaran Ujian Tesis
      • Tamplate Tesis
    • Grup Riset
      • Waves Vibrations Fluids Group
      • Materials and Sensor Group
      • Physics Teaching and Learning Technology Group
      • Physics Education Research and Innovation Group
      • Pusat Kajian Pembelajaran Fisika
    • Yudisium
    • Jadwal Kuliah
    • Jadwal Laboratorium
    • Surat Bebas Peminjaman Laboratorium
    • MAHASISWA & ALUMNI
      • Mahasiswa
      • Alumni
  • INFO MAHASISWA BARU
    • Informasi Biaya
    • Pendaftaran PMB
      • PMB Reguler
      • Beasiswa BPI
    • Rekognisi Pembelajaran Lampau
  • INFORMASI
    • Unduhan
    • Kebijakan Kebijakan Eksternal
    • Angket & Kuesioner
      • Angket Pemahaman
    • Poster
  • Menu Menu

Kunjungan UAD ke Badan Tenaga Nuklir Nasional (BATAN) cabang Yogyakarta

13/07/2018/by admin

Kunjungan ilmiah mahasiswa dimaksudkan untuk memberikan wawasan kepada mahasiswa mengenai aplikasi materi yang didapat di bangku kuliah. Kunjungan ilmiah dari mahasiswa magister pendidikan Fisika UAD ke BATAN secara khusus ditujukan agar  mahasiswa lebih paham tentang teknologi nuklir dan akselelator. Kedatangan peserta kunjungan disambut oleh Ir. Puradwi Ismu Wahyono, DEA selaku plt. Kepala Pusat Sains dan Teknologi Akselerator. Dalam kunjungannya ke BATAN, para peserta diajak mengunjungi akselerator dan reaktor kartini

Pada saat berada di reaktor Kartini, peserta diberi penjelasan mengenai komponen reaktor Kartini beserta fungsinya, sistem kerja reaktor nuklir, dan dasar-dasar reaksi nuklir dalam reaktor. Peserta juga mendapat pengetahuan mengenai cara mengoperasikan reaktor Kartini, cara bekerja dengan reaktor, serta hal-hal yang harus diperhatikan untuk menjaga keselamatan kerja. Pada saat berada di akselerator, peserta diberi penjelasan mengenai sistem kerja, cara pengoperasian, serta hal-hal yang perlu diperhatikan untuk menjaga keselamatan kerja saat mengoperasikan akselerator.

Faktor keselamatan dan kesehatan merupakan aspek utama yang diperhatikan oleh pihak BATAN, krenanya dalam bekerja dengan alat-alat di Batan, para karyawan diwajibkan memakai detektor untuk mendeteksi kadar radiasi yang diterima selama bekerja. Detektor ini diperiksa setiap tiga bulan sekali. Di samping itu, sebagai tindak preventif guna meminimalisir kadar radiasi yang diterima, maka ketika berada di lingkungan reaktor Kartini setiap orang diharuskan memakai pakaian khusus pelindung radiasi. 

Melalui kegiatan kunjungan tersebut peserta mendapat berbagai pengetahuan mengenai penggunaan nuklir. Peserta menjadi paham bahwa ternyata nuklir aman untuk digunakan asal cara pemanfaatannya memenuhi aturan keselamatan kerja yang berlaku. BATAN berharap agar UAD menjadi motor penyerapan, perngembangan, serta deseminasI ilmu pengetahuan dan teknologi nuklir agar masyarakat mengetahui, memahami, dan dapat memanfaatkan kelebihan teknologi nuklir. Pihak BATAN mengaku bangga dan berterimakasih atas kunjungan dari UAD ke BATAN yg sudah scara rutin dilakukan setiap tahun serta menyambut dengan baik jika mahasiswa Magister Pendidikan Fisika UAD berminat melakukan penelitian di BATAN.

https://www.youtube.com/watch?v=OGGM9gw3zCg

http://pasca-pfisika.uad.ac.id/wp-content/uploads/2025/02/logo-mpfis.png 0 0 admin http://pasca-pfisika.uad.ac.id/wp-content/uploads/2025/02/logo-mpfis.png admin2018-07-13 13:29:292020-02-07 01:52:35Kunjungan UAD ke Badan Tenaga Nuklir Nasional (BATAN) cabang Yogyakarta

Berita Terbaru

  • UAD Gelar Pengarahan dan Penandatanganan Kontrak Hibah DPPM 2025, Raih 4 Penghargaan Bergengsi17/06/2025 - 10:15
  • Kuliah Perdana S2 Pfis : Pemahaman Megathrust dan Mitigasinya di Indonesia15/04/2025 - 12:27
  • Tim Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) menggelar sosialisasi sekaligus launching budidaya ikan nila Larasati07/03/2025 - 13:48
  • Tim Pengandian Kepada Masyarakat Monotahun Universitas Ahmad Dahlan Sosialisasi Dan Lauching Budidaya Ayam Petelur Unggul07/03/2025 - 13:28
  • Berita Terkini S2 Pendidikan Fisika UAD Sinta Prestasi Sinta Score Tertinggi Ketiga dalam Peneguhan FKIP
    Prestasi Sinta Score Tertinggi Ketiga dalam Peneguhan FKIP13/08/2024 - 10:53

Kampus 2

Universitas Ahmad Dahlan
Jl. Pramuka No.42, Pandeyan, Kec. Umbulharjo, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55161
Telepon : (0274) 563515
Telepon : +62 813-9030-2459
Email : pascafisika[at]uad.ac.id

Informasi Tentang

Universitas Ahmad dahlan

Portal Akademik

Calon Mahasiswa

Jadwal Kuliah

Kuliah Online

Journal @UAD

Digital Library

Repository

Conference @UAD

Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan

Daftar di UAD dan kembangkan potensimu dengan banyak program yang bisa dipilih untuk calon mahasiswa

Informasi PMB
Universitas Ahmad Dahlan

Telp. (0274) 563515
Hotline PMB
S1 – 0853-8500-1960
S2 – 0878-3827-1960

Scroll to top