Prodamat

PANDUAN

PROGRAM PEMBERDAYAAN UMAT (PRODAMAT)

 

LATAR BELAKANG

Mahasiswa merupakan unsur penting dalam perubahan yang ada di masyarakat baik saat masih kuliah maupun berada di dunia kerja. Sikap kecendekiawanan sudah selayaknya dipupuk dan dikembangkan pada mahasiswa sejak masih kuliah. Sikap kecendekiawanan pada dasarnya merupakan sikap seseorang dalam memberikan respon terhadap permasalahan yang dihadapi masyarakat baik pada lingkungan kecil di dunia kerja, tempat tinggal maupun pada skala yang lebih luas tingkat nasional dan internasional.

 

Sebagai penyelenggara pendidikan yang memiliki visi dengan penekanan pada nilai keislaman, MPFIS Universitas Ahmad Dahlan perlu memastikan bahwa mahasiswa yang akan terjun dalam masyarakat telah memiliki bekal yang baik sebagai dasar sikap kecendekiawanan mereka. Prodi yang dapat meningkatkan mental spiritual keislaman ini menjadi penting dalam menumbuhkan sikap kecendekiawanan.

 

TUJUAN

Tujuan dari program ini adalah:

  1. Meningkatkan mental spiritual keislaman pada mahasiswa sebagai agen perubahan di masyarakat.
  2. Mendorong mahasiswa untuk memberikan solusi alternatif bagi berbagai permasalahan masyarakat demi peningkatan kualitas hidup dan kesejahteraan masyarakat
  3. Mendorong mahasiswa menerapkan program-program kreatif dan solutif bagi penyelesaian masalah kemasyarakatan

 

BOBOT PROGRAM

Program ini merupakan bagian dari program akademik di MPFIS

  1. Penulisan proposal gagasan pemecahan masalah ke masyarakatan (20 jam)
  2. Pelaksanaan program pemberdayaan masyarakat (20 Jam)
  3. Laporan akhir kegiatan (20 Jam)

 

PIHAK TERKAIT

Penanggungjawab program adalah dekan FKIP yang pelaksanaannya akan diketuai oleh Kaprodi, dan dipandu oleh Dosen Pembimbing.

 

 

KETENTUAN UMUM

  1. Program ini dilakukan secara berkelompok 4-5 mahasiswa dan didampingi seorang dosen pembimbing.
  2. Seorang dosen pembimbing hanya diperbolehkan mendampingi maksimal 2 kelompok.
  3. Hardcopy Proposal dan laporan kegiatan dijilid sesuai dengan warna sampul tesis masing-masing prodi
  4. Semua dokumen tertulis diserahkan ke kantor prodi MPFIS dengan ketentuan sebagai berikut:
  1. Hardcopy proposal maupun laporan kegiatan dijilid minimal 2 rangkap (untuk arsip prodi dan fakultas) serta disimpan dalam file dengan cara penamaan : Nama ketua_ prodi_ Judul program.pdf
  2. Judul program dituliskan 3 kata di awal judul, contoh: moh-toifur-2007041001_mp_pelatihan-penjaminan-mutu.pdf. Softfile diserahkan dengan CD.

 

PENDANAAN

Pendanaan program ini ditanggung oleh masing-masing kelompok mahasiswa atau sumber lain yang tidak mengikat.

 

 

 

Topik-topik Prodamat

  1. Pengentasan kemiskinan (pertanian, perikanan, dll).
  2. Penghijauan atau konservasi lingkungan
  3. Peningkatan taraf ekonomi
  4. Ipoleksosbudhankam
  5. Pemberantasan buta huruf al-Quran
  6. Penentuan arah kiblat
  7. Pendidikan di luar sekolah

WAKTU PELAKSANAAN

  1. Pelaksanaan program ini adalah awal atau pertengahan, selambat lambatnya laporan akhir diserahkan sebelum akhir semester.
  2. Prodamat dilaksanakan 1 tahun 2 kali
  3. Proposal diajukan di prodi untuk diproses sampai memperoleh pembimbing.
  4. Setiap kelompok diberi dana 500 rb.
  5. Tempat: sesuai dengan kebutuhan
  6. Sasaran: anggota masayarakat, siswa, pengurus RT, dan lain-lain.
  7. Materi: sesuai dengan kebutuhan masyarakat
  8. Solusi: berbasis pendidikan fisika.
  9. Prodamat diberi sertifikat Dekan Fakultas.
  10. Bersama-sama dengan sertifikat kuliah umum dapat memperoleh SKPI.

 

PRODAMAT BAGI MAHASISWA PENDIDIKAN FISIKA

  1. Prodamat sangat penting bagi mahasiswa s2 namun ada kondisi riil yang menjadikan perlu untuk pemikiran dan pertimbangan.
  2. di prodi pendidikan fisika mahasiswa dibagi menjadi 2 kelas yaitu kelas A dan kelas B. Kelas A terdiri dari fresh graduate, kelas B terdiri dari para guru yang notabene sudah memiliki pekerjaan dan padat kegiatan.
  3. oleh karena itu prodamat di prodi s2 pendidikan fisika dapat dilaksanakan
    • dilaksanakan di semester 3 dan 4.
    • Untuk kelas A dilaksanakan secara berkelompok di lokasi yang dipilih.
    • untuk kelas B prodamat dapat dilaksanakan di sekolah masing-masing.
  4. Alternatif, AIK menyatu dengan prodamat.

 

Pendaftaran Prodamat

Tamplate Proposal Prodamat

Contoh Laporan Akhir Prodamat

Kampus 2

Universitas Ahmad Dahlan
Jl. Pramuka No.42, Pandeyan, Kec. Umbulharjo, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55161
Telepon : (0274) 563515
Telepon : +62 813-9030-2459
Email : pascafisika[at]uad.ac.id

Daftar di UAD dan kembangkan potensimu dengan banyak program yang bisa dipilih untuk calon mahasiswa

Informasi PMB
Universitas Ahmad Dahlan

Telp. (0274) 563515
Hotline PMB
S1 – 0853-8500-1960
S2 – 0878-3827-1960